GL Terminal garap Layanan ICD & Logistik Berstandar Global

  • Share
Fasilitas GL Terminal

JAKARTA – PT. Good Logistics Terminal (GL Terminal) menyediakan layanan  fasilitas depo kontainer atau Inland Container Depot (ICD) berstandar internasional untuk mendukung kegiatan pelayaran dan logistik yang lebih efisien.

Dengan inovasi terbaru serta layanan berbasis informasi dan teknologi (IT) terkini yang dimilikinya, fasilitas yang terletak kurang dari 10 km dari pelabuhan Tanjung Priok Jakarta itu fokus melayani wilayah Jakarta dan sekitarnya untuk mendukung kegiatan jalur pelayaran global, maupun logistik di Indonesia.

GL Terminal telah diluncurkan pada akhir 2020,  dan memiliki kapasitas produksi tahunan sebesar 180.000 twenty foot equivalents units (TEUs).

Selain dilengkapi peralatan canggih, GL Terminal juga telah menggunakan teknologi dan inovasi digital untuk mempermudah pelayanan ke pengguna jasa. GL Terminal diinisiasi dan dikembangkan oleh  Soehono Koenarto dan Paul Good, yang merupakan pebisnis berpengalaman dalam bidang logistik, ekspor, manufaktur, maupun FMCG.

“GL Terminal hadir lantaran kami percaya bahwa banyaknya permintaan untuk layanan ICD dengan fasilitas kelas dunia. Tujuan kami adalah menjadi penyedia terkemuka di pasar ini dan menyediakan produk yang mencakup kualitas layanan, kepatuhan, kesehatan, keselamatan, dan kelestarian lingkungan, ”ujar Soehono Koenarto, melalui keterangan pers-nya yang diterima redaksi logistiknews.id, pada Selasa (1/6/2021).

Paul Good menambahkan,GL Terminal dirancang dan difokuskan untuk memanfaatkan teknologi dan inovasi digital dalam pelayanannya kepada pengguna jasa demi meningkatkan produktivitas, kualitas, sesuai standar pelayanan internasional.

Fasilitas GL Terminal diuntungkan karena lokasinya yang strategis berdekatan dengan Tol Lingkar Luar Jakarta (JORR) dan kurang dari 10 Km dari Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta. Lokasi ini juga menyediakan akses langsung ke jalan raya arteri yang memungkinkan respons yang cepat dan efisien terhadap kebutuhan impor/ekspor dan distribusi barang.

Selain dukungan fasilitas, GL Terminal juga telah dilengkapi kompetensi SDM yang mumpuni dengan telah memiliki sertifikasi internasional dari Institute of International Container Lessors.

  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *