Pengusaha Truk Sumringah, DPP Aptrindo Resmi Tempati Kantor Baru di Kelapa Gading 

  • Share
Peresmian Kantot baru DPP Aptrindo di kawasan Kelapa Gading

LOGISTIKNEWS.ID – Dewan Pimpinan Pusat Asosiasi Pengusaha Truk Indonesia (DPP Aptrindo), resmi menempati kantor baru di kawasan Kelapa Gading Jakarta Utara. Sebelumnya, Kantor DPP Aptrindo menyatu dengan DPD Aptrindo DKI Jakarta yang terletak di Jalan Sulawesi Tanjung Priok Jakut.

Peresmian kantor DPP Aptrindo yang terletak diKomplek Kokan Inkopol Blok F No 28 Jalan Boulevard Barat Raya Kelapa Gading Jakarta Utara itu dilaksanakan pada Rabu (21/6/2023)

Ratusan pengusaha truk hadir dalam peresmian kantot baru tersebut. Selain itu para pengurus asosiasi antara lain; INSA, ALFI, dan stakeholders terkait.

Kemudian, Dirut PT Jakarta International Container Terminal (JICT) Ade Hartono, , General Manager Pelindo Regional 2 Tanjung Priok Adi Sugiri, serta Manajemen New Priok Container Terminal One (NPCT-1), manajemen TPK Koja dan MAL. Juga hadir Kepala Otoritas Pelabuhan Utama Tanjung Priok, Ir. Subagiyo M.T.

Ketua Umum DPP Aptrindo Gemilang Tarigan dalam sambutannya mengemukakan, berkomitmen meningkatkan kualitas layanan kepada seluruh anggota.

Aptrindo,merupakan Perkumpulan Pengusaha Truk yang memberikan Layanan Angkutan Barang dari tempat asal sampai ke tujuan, baik Layanan Angkutan dari dan Kepelabuhan untuk Ekspor Impor maupun domestik, termasuk layanan Angkutan Barang Umum, Industri, Distribusi yang tidak melalui pelabuhan.

Gemilang mengatakan, Truk Merupakan Salah Satu Pilar penting dalam Perekonomian Nasional dan tidak dapat dipisahkan dari proses Pembangunan Nasional, terutama peran dan fungsinya dalam Sistem Logistik Nasional, sehingga persepsi terhadap index performance logistik tercermin dari keluh kesah dan teriakan para pengemudi truk.

“Jika masih ada teriakan jalan macet, jembatan rusak, pungli, tol mahal,masuk tol dilarang, ceisa bc down, antrian didepo panjang, antrian di pelabuhan lama, banyak liburan sepanjang itu pula  LPI kita tetap merosot karena persepi terbentuk secara terus menerus oleh media secara online, walaupun infrastruktur sdh banyak terbangun,” ujar Gemilang.

Ketua Umum DPP Aptrindo Gemilang Tarigan (kanan)

Pada kesempatan itu, Gemilag juga menghimbau, untuk bersama bekerjasama memperbaiki semua kelemahan yang ada saat ini.

Turut Hadir pada kesempatan tersebut, Dishub Provinsi DKI Jakarta, Gapasdap, Askarindo. Dirjrn Darat Kemenhub, Manajemen Pelindo, Organda, Asedeki dan APBMI.

Disamping itu dihadiri, Segenap Pengurus DPP Ketua DPD Aptrindo DKI Jakarta, DPD Aptrindo Banten, DPD Aptrindo Jawa Barat, DPD Aptrindo Jawa Tengah, Ketua DPD Aptrindo Caretaker Jawa Timur Ketua DPD Jawabarat, DPC Aptrindo Bekasi Raya, DPC Aptrindo Tj. Emas Semarang, DPC Aptrindo Tj. Perak Surabaya Caretaker, juga Para Sponsor acara tersebut.

“Saya selaku Ketua Umum DPP APTRINDO berterima kasih sebanyak-banyaknya kepada ibu dan bapak semua atas kesediaannya meringankan langkah untuk menghadiri acara ini. Acara pokok hari adalah acara selamatan atas pindahan menempati kantor Aptrindo yang Baru. Dan saya juga mengucapkan terima kasih banyak kepada mitra kerja sponsor,pengurus dan anggota yang telah membantu terselenggaranya acara ini, semoga tuhan memberi balasan dan kelancaran pada usaha kita semua,” ujar Gemilang.[am]

  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *