JAKARTA,Logistiknews – Jumlah pemegang Single Truck Identity Document (STID) di Pelabuhan Tanjung Priok hingga Minggu 9 Januari 2022 telah mencapai 7.680 Truk.
Berdasarkan Laporan Penerapan STID di Pelabuhan Tanjung Priok yang diterima Logistiknews, menyebutkan adapun jumlah perusahaan yang telah disetujui PMKU (Permohonan Melakukan Kegiatan Usaha) di Pelabuhan Priok hingga 9 Januari 2022, sebanyak 633 Perusahaan.
Sedangkan Perusahaan yang mengajukan STID hingga 9 Januari 2022 sebanyak 421 Perusahaan dan jumlah perusahaan yang telah disetujui STID-nya sebanyak 407 Perusahaan.
Adapun jumlah kartu STID yang dicetak dan telah di distribusikan hingga 9 Januari 2022 sebanyak 6.813 kartu.
Kepala Otoritas Pelabuhan Utama Tanjung Priok, Capt Wisnu Handoko saat Public Expose Kinerja Pelabuhan Priok 2021 & Outlook 2022, mengatakan bahwa STID merupakan salah satu program strategis di pelabuhan Tanjung Priok yang sudah cukup lama digagas dan bisa mulai dilaksanakan pada tahun 2021.
“STID akan dilanjutkan dengan program truck boking system (TBS) sehingga bisa terintegrasi secara lengkap dengan sistem National Logistics Ecosystem atau NLE,” ujar Capt Wisnu.(am)